BPS Kabupaten Muara Enim merupakan wilayah Zona Integritas (ZI) menuju WBK dan WBBM || Bagi konsumen data dapat mendapatkan layanan dari PST BPS Kabupaten
Muara Enim secara online melalui web maupun chat whatsapp dengan CP: Three Febrianty K : 081369907123, Nadhea: 082312459255, Syifa : 081928325888 || Kami berkomitmen memberikan Pelayanan Prima sesuai Standar Pelayanan || Anda memiliki keluhan atas layanan kami? Laporkan keluhan anda ke pengaduan.bps.go.id
SUPERVISI SURVEI HARGA KONSUMEN
7 Agustus 2024 | Kegiatan Statistik
Halo SobatME!
Rabu (7/8) Tim Harga mendampingi Kepala BPS Kabupaten Muara Enim, Edi Subeno, SE, M.Si, melakukan market visit untuk supervisi kegiatan survei harga konsumen.
Survei Harga Konsumen yang dilakukan oleh BPS Muara Enim digunakan untuk mengumpulkan data dalam penghitungan IHK di Kabupaten Muara Enim. Supervisi dilakukan untuk mengecek kembali data survei HK1.1 yang dilakukan pada setiap awal minggunya. Pengecekan harga dilakukan di Pasar Baru, Lawang Kidul sebagai pembanding harga yang didapatkan dalam pendataan mingguan di Kabupaten Muara Enim. Selain pengecekan harga yang utamanya sembako, supervisi juga dilakukan untuk mengecek kembali hasil pendataan HK4 dan HK5, yaitu pendataan sewa rumah/kontrakan, dan upah asisten rumah tangga.